Kantor Berpotensi Roboh, Nyawa Pegawai Damkar Terancam

    Kantor Berpotensi Roboh, Nyawa Pegawai Damkar Terancam

    KAB. CIREBON - Kantor Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Cirebon dalam kondisi rusak di bagian atap. Kayu rangka atap terlihat sudah rapuh dan plafon ambrol sehingga meninggalkan lubang besar.

    Jika hujan, air dipastikan jatuh sampai ke lantai. Ada pula kayu rangka atap yang sudah melengkung. Kondisi ini cukup membahayakan para pegawai di Dinas Pemadam Kebakaran. Bukan hanya bisa terluka terkena runtuhan atap bangunan, namun juga mengancam nyawa para pegawai.

    Keadaan yang sangat membahayakan ini telah berlangsung sejak beberapa bulan lalu. Pihak Damkar mengaku sudah mengajukan rehab sejak tahun 2021. Tapi, program rehab tidak pernah didapat.

    Kasubag Program di Dinas Pemadam Kebakaran, Karen saat ditanya wartawan, mengungkapkan, ajuan perbaikan telah disampaikan ke Bapelitbangda. Hingga 2023, belum ada kejelasan atas ajuan tersebut.

    "Sudah, sejak tahun 2021 diajukan untuk perbaikan bangunan. Ajuan kami sebesar Rp 190 juta. Sampai tahun ini, ajuan itu belum terealisasi. Kondisi bangunan memang sudah rusak dan membahayakan. Bisa diliat secara kasat mata, " ujarnya, Rabu (22/2/2023).

    Karen mengungkapkan, pihaknya memang mendapat informasi ada kemungkinan pindah ke kantor KPU. Tapi, KPU juga belum pindah ke gedung baru. Sehingga, belum jelas apakah benar pindah ke kantor KPU atau tidak jadi.

    Untuk pembangunan gedung baru yang tanahnya sudah disiapkan di depan kantor Dinas Perizinan, membutuhkan biaya sangat besar.

    "Kantor baru Dinas Pemadam Kebakaran memang sudah disiapkan, tanahnya ada. Bahkan, sudah ada pagarnya. Tapi, untuk pembangunan butuh biaya lebih dari Rp 7 miliar. Kami sudah coba ke provinsi dan pemerintah pusat, tapi belum dapat respon. Jadi, saat ini ya tetap di kantor yang ditempati dengan kondisi atap bangunan banyak yang rusak, " jelas Karen.

    As/Mn

    kabupaten cirebon jawa barat bupati cirebon
    Agus Subekti

    Agus Subekti

    Artikel Sebelumnya

    Cirebon EXPO 2023

    Artikel Berikutnya

    Kunker ke Jakarta, Bupati Sambangi Kantor...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Koarmada RI Gelar Baksos, Bakkes, dan Makan Bergizi di Pesantren Al Fatah
    Polresta Cirebon Gelar Patroli Gabungan Skala Besar untuk Ciptakan Situasi Kamtibmas Kondusif
    Cegah gangguan Kamtibmas pada dini hari, Polsek Waled laksanakan patroli Pos kamling serta Objek Vital di kecamatan Waled
    Ciptakan Kamtibmas Yang Kondusif, Polsek Dukupuntang Polresta Cirebon Laksanakan Patroli Dialogis
    Polsek Dukupuntang Polresta Cirebon, Razia Minuman Keras Di Wilayahnya
    Cegah kejahatan malam hari Polsek Plered rutin laksanakan Patroli
    Patroli Dialogis Kapolsek Gebang Bersama Tukang Ojek Playangan untuk Cegah Kejahatan dan Perkuat Persatuan jaga Kamtibmas
    Polsek Lemahabang Gencarkan Penertiban Knalpot Tidak Sesuai Spesifikasi Teknis Di Kalangan Pelajar
    Polresta Cirebon Gelar Binrohtal dan Pembinaan Mental Kepada Anak Berhadapan dengan Hukum
    Respon Cepat Piket Siaga Satreskrim Polresta Cirebon Menjemput Anak Korban TPPO
    Kehadiran personil Polsek Gempol - Polresta Cirebon diharapkan dapat memberikan pelayanan dan kelancaran bagi semua masyarakat pengguna jalan di wilayah hukum Polsek Gempol - Polresta Cirebon, Ucap Kapolsek Gempol Kompol Rynaldi Nurwan.,S.H.,M.H
    Kapolsek Depok Laksanakan Police Goes To School
    3 Personel Polresta Cirebon Raih Medali Perak dan Perunggu Kejuaraan Karate Kapolri Cup
    Kapolresta Cirebon Bersama Pj Bupati Cirebon Temui Ibu di Sawah, Semangati Tetap Gigih Bekerja di Hari Ibu
    Patroli Polsek Babakan, laksanakan patroli jalur toang untuk meminimalisir terjadinya C3, Serta utk berikan rasa aman kepada warga
    Kapolsek Beber Hadiri Giat Lokakarya Mini Triwulan Ke 2 di Puskesmas Kamarang.
    Eratkan hubungan dengan insan pendidikan, Kapolsek Lemahabang Kompol Sutarja, SH., MH. perintahkan anggotanya untuk POLICE GOES TO SCHOOL di sekolah-sekolah.
    Sinergitas Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Balerante dalam penyaluran beras.
    Kapolsek Ciwaringin Memimpin Giat Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) Dengan Membaca Surat Yasin Dan Doa Bersama.
    Personil Polsek Plered Monitoring giat Takbir Keliling di malam Hari Raya Idul Fitri 1445 H, di Ds. Panemvahan kec. Plered

    Ikuti Kami